BATAM, JELAJAHKEPRI.com – Warga Tiban Lama merasa kecewa melihat air yang keluar dari kran keruh seperti air Kotoran kekuning – kuningan.
Sabtu , (23/04/17) sekitar pukul 02.00 Wib warga Tiban Lama terkejut melihat air yang keluar dari kran air beruba keruh kekuning – kuningan tidak seperti air Bersih.
Warga Tiban Lama berinisial FS merasa kecewa terhadap pihak ATB Kota Batam yang selama ini tidak pernah ada pemberitahuan pada warga terkait adanya pemadaman air Bersih dan gangguan pembentulan pipa selama ini di media cetak maupun online dari pihak ATB Kota Batam.
Berinisial FS mengatakan pada awak media Jelajahkepri.com ” Hampir tiap hari di Tiban Lama RT 06 / RW 07 selalu mati air secara tiba – tiba baik itu siang, maupun malam hari dan tadi malam air yang keluar dari kran air saya, warna air saya keruh kekuning – kuningan”. Katanya pada awak media.
” Kita sebagai pelanggan ATB bayar tiap bulan Tepat waktu tidak pernah tunggakan, kenapa pihak ATB sesuka – sukanya memati – Matikan air ATB pada kami warga Tiban Lama “. Pungkasnya.
Warga Tiban Lama RT 06 / RW 07 berharap pada pihak ATB Kota Batam dapat memberikan pelayanan penyaluran air Bersih dengan baik. (RB)