IMG-20170601-WA0019Bintan, Jelajahkepri.com – Bupati Bintan H. Apri Sujadi, S.Sos mengajak warga Muslim untuk meramaikan masjid pada bulan Ramadhan sehingga bisa menjadi kebiasaan setelah berlalunya bulan Ramadhan nanti.

” Bulan Ramadhan ini tentu menjadi momen yang sangat baik untuk memperbaiki kesolehan kita bersama . Untuk itu , ada baiknya pada bulan Ramadhan kali ini kita beramai-ramai memenuhi masjid, agar setelah Ramadhan nanti, hal ini menjadi keberkahan tersendiri ” ujarnya saat Agenda Safari Ramadhan 1438 H di Mesjid Baitul Rahman , Perum Lobam Mas, Desa Teluk Sasah, Kecamatan Sri Kuala Lobam , Kamis malam ( 1/6 ) .

Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga menambahkan bahwa selain meramaikan masjid-masjid, masyarakat juga diharapkan dapat menghidupkan amalan-amalan sholeh di bulan Ramadhan, seperti memperbanyak dzikir, menghidupkan malam-malam Ramadhan dengan Tadarus Quran dan Qiyamur Ramadhan, serta memperbanyak sedekah dan amalan- amalan sholeh lainnya.

Namun hal yang paling membanggakan bagi Bupati Bintan H. Apri Sujadi, S.Sos dalam pertemuan tersebut adalah ramainya anak-anak yang ikut hadir meramaikan mesjid , dimana menurutnya suatu hal yang patut disyukuri jika orang tua mengajak serta anak -anak untuk ikut shalat berjama’ah dan memakmurkan mesjid .

” Anak-anak merupakan generasi yang perlu dijaga, dididik dan dibina, apalagi di era globalisasi sekarang , banyak pengaruh yg akan mempengaruhi karakter generasi muda kita . Maka strategi yang relevan agar masjid bisa menjadi tempat favorit anak-anak agar terbiasa memakmurkan masjid dimasa yang akan datang ” ujarnya .

Dalam Agenda Safari Ramadhan tersebut, Bupati Bintan H. Apri Sujadi, S.Sos , Wakil Bupati Bintan Drs. H. Dalmasri Syam, MM , Plt Sekda Kabupaten Bintan , serta DPRD Kabupaten Bintan juga menyerahkan sejumlah bantuan operasional Mubaligh/ah , guru ngaji , imam mesjid , penjaga mesjid , fardu kifayah , Operasional Masjid , serta Zakat Maal sebanyak 10 orang .(Red /Rill)

Artikulli paraprakSafari Perdana di Binut – Bupati Ingin Masyarakat Selalu Jaga Kekompakan
Artikulli tjetërSekda Tekankan Pentingnya Tertib Administrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.