Pelalawan- Masyarakat Des Talau, dan Desa Tanjung Beringin, Kecamatan Pangkalan Kuras, kabupaten Pelalawan mendapatkan bantuan perbaikan jalan sepanjang 5 kilometer jalan oleh perusahaan PT Musim Mas. Pekerjaan Kamis (15/6/2023) kemarin.

Perbaikan ini menggunakan bantuan dana Cooporate Social Responbility ( CSR) PT Musimmas.

Setidaknya ada 300 ton batu sudah disiram menggunakan pecahan batu yang diperkirakan menghabiskan dana yang lumayan besar.

Selain batu, PT Musimmas juga mengirimkan eksavator, Bomax, dan truk pengangkut material.

Manager Humas PT Musimmas, Malinton Purba mengatakan, bahwa pihak perusahan melihat kondisi jalan yang sudah sangat membutuhkan perhatian serius supaya dapat dilalui oleh masyarakat dengan nyaman.

“Kami PT Musimmas memberikan bantuan ini memang sebagai salah satu perioritas khususnya untuk masyarakat yang berada disekitar perusahaan” Ujar Malinton Purba.

Melihat upaya perusahaan memberikan bantuan sosial perbaikan jalan, masyarakat sekitar dan juga Pemerintah Desa Tanjung Beringin sangat mengapresiasi bantuan dari PT MM ini.

“Sangat-sangat kami bersyukur atas bantuan ini, kalau kita pikir biayanya sangat besar, akan tetapi pihak perusahaan tidak melihat biayanya, tapi kami liat perusahaan memang punya niat baik membantu kami,” kata Kepala Desa Tanjung Beringin Syafri yang juga berada di Lokasi(MP)

Artikulli paraprakBP Batam Paparkan Rencana Strategis Pembangunan
Artikulli tjetërBakti Lubis: Pelayanan Kesehatan Masyarakat Harus Dioptimalkan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.