Batam,Jelajahkepri.com – Pihak DPRD Kota Batam patut memberikan apresiasi atas  Penemuan limbah B3 oleh DItpam BP Batam yang baru baru ini  di wilayah pantai Nongsa .

Ketua komisi III DPRD kota Batam yang membidangi lingkungan Hidup memberikan Apresiasiatas kinerja ditpam Bp Batam dan kepedulian  terhadap lingkungan, yang sepatutnya menjadi tugas dan tanggungjawab Dinas Lingkungan Hidup Pemko Batam untuk melakukan pengawasan.

Nyanyang Haris dari Komisi III DPRD Batam mengatakan, sangat disayangkan tindakan DLH yang tidak mengangkut semua sisa Limbah B3 yang sedang dikerjakan oleh DLH tersebut.

“Itu ranah DLH Kota Batam maupun Propinsi, dan saat itu sedang dikerjakan oleh DLH untuk diangkut dan dilakukan pemusnahannya di KPLI, namun tidak semua limbah dibersihkan, sehingga Ditpam BP Batam pun menemukan limbah tersebut, jelas kita apresiasi pekerjaan Ditpam BP Batam dalam penemuan Limbah tersebut, sehingga segera diamankan”, jelas nyanyang di Kantor DPRD Batam. Senin 5/.11/2018.

Limbah tersebut diduga sangat berbahaya bagi lingkungan maupun makhluk hidup dimana sampai saat ini belum diketahui siapa pelaku pembuang limbah tersebut. Namun demi keselamata lingkungan, DLH sedang melakukan pengangkutan limbah tersebut untuk dimusnahkan.

Nyanyang berharap, supaya pelaku pembuang limbah tersebut dapat diungkap melalui kerja sama antara DLH dengan pihak Kepolisian.

“Kita akan melakukan penelusuran dari mana asal limbah tersebut dan menyelidiki dan meminta pihak Kepolisian melakukan Investigasi siapa pelaku pembuangan limbah tersebut, dan dari mana asal limbah tersebut.” Pungkasnya.

(NN)

Berita sebelumyaReli Layar Wonderful Sail, Singgah di Penyengat
Berita berikutnyaBP Batam Terima Penghargaan Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2018 Kategori Badan Publik Non Struktural Kualifikasi Informatif

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.